Penggemar drama korea pasti mengetahui drama yang baru saja tamat dengan rating yang memuaskan, yaitu “It’s Okay to Not Be Okay”. Drama yang diperankan oleh Kim Soo-hyun dan Seo Ye-ji ini menceritakan perjalanan para tokoh dalam mengatasi masalah psikologis dan perjuangan mereka dalam keadaan tersebut.
Pada pengenalan karakter dalam drama ini disebutkan bahwa Seo Ye-ji yang berperan sebagai Ko Moon-young diceritakan sebagai seorang penulis dongeng anak yang menderita gangguan kepribadian anti sosial (Anti Social Personality Disorder/ASPD) dan tidak pernah mengenal cinta. Karakternya juga digambarkan sebagai orang yang sering bersikap dingin dan tidak peduli pada orang lain, serta seringkali terlibat dalam perilaku berbahaya. Nah, seperti apa sih sebenarnya gangguan kepribadian anti sosial?
Gangguan Kepribadian Anti Sosial dan Gejala
Gangguan kepribadian anti sosial merupakan suatu kondisi mental yang ditandai dengan pola memanipulasi atau mengeksploitasi orang lain tanpa penyesalan atau secara konsisten mengabaikan dan melanggar hak orang lain di sekitar mereka. Individu dengan gangguan kepribadian anti sosial mungkin akan tampak menawan dari luar, tetapi mereka cenderung mudah tersinggung dan agresif serta tidak bertanggung jawab – karakteristik ini terlihat juga dalam sifat yang dimiliki oleh Ko Moon-young, yang dikatakan dalam deskripsi adalah wanita yang egois dan kasar. Individu dengan gangguan ini mungkin memiliki banyak keluhan somatik (mis.delusi/halusinasi) dan mungkin mencoba untuk bunuh diri. Karena kecenderungan manipulatif mereka, sulit untuk mengatakan apakah mereka berbohong atau mengatakan yang sebenarnya.
Dalam DSM-V Gangguan Kepribadian Anti Sosial didefinikan sebagai pola yang berulang dan tertanam dalam diri untuk “mengabaikan hak orang lain” seperti yang ditunjukkan oleh tiga atau lebih hal berikut:
- Kebohongan kronis
- Tidak bertanggung jawab
- Impulsif
- Kekejaman tanpa penyesalan
- Melanggar hukum
- Sembrono mengabaikan keselamatan diri sendiri atau orang lain
- dan / atau melakukan perkelahian fisik.
Jika kamu lihat dari gejala gangguan kepribadian anti sosial diatas, apakah Ko Moon-young memiliki semua kriterianya?
Prediktor Gangguan Kepribadian Anti Sosial
Hingga saat ini belum diketahui apa penyebab pasti gangguan kepribadian anti sosial, namun diduga disebabkan oleh banyak faktor. Faktor lingkungan masa kanak-kanak hingga faktor biologis dapat saling berkaitan dalam membentuk gangguan ini.
Dalam menegakkan diagnosa gangguan kepribadian anti sosial ini salah satu persyaratannya adalah individu berusia di atas 15 tahun yang memiliki riwayat conduct disorder (gangguan perilaku) dengan onset terjadinya sebelum berusia 15 tahun. Orang dewasa dengan gangguan kepribadian anti sosial sering kali memiliki riwayat pada masa kanak-kanak ‘dikurung’ lebih lama didalam rumah oleh orang tua mereka. Karena hal tersebut sering kali anak-anak dengan gangguan ini memiliki riwayat bolos sekolah atau kabur dari rumah.
Merasa familiar dengan riwayat diatas? Yap benar sekali! Ko Moon-young juga diceritakan dalam drama dikurung oleh sang ibu didalam rumah besar yang jauh dari pusat kota. Ko Moon-young kecil tidak diperbolehkan untuk berinteraksi oleh orang lain selain sang ibu dan ayahnya.
Orang dewasa dengan gangguan kepribadian anti sosial sering kali adalah anak-anak yang mengancam atau mengganggu anak-anak lain dan memulai perkelahian fisik. Selain itu, individu dengan gangguan yang parah sering kali memiliki riwayat menyakiti hewan, merusak properti, atau memulai kebakaran. Nah, apakah Ko Moon-young memiliki riwayat seperti itu juga? Kalau kamu sudah menamatkan drama “It’s Okay to Not Be Okay” maka kamu akan mengetahuinya.
Sampai saat ini belum ada cara yang jelas untuk menyembuhkan gangguan ini. Namun dapat dilakukan pengobatan dari psikiater, terapi dari psikolog dan dukungan sosial dari lingkungan terdekat. Maka tingkat gejala pada gangguan ini dapat dikurangi, utamanya dengan menciptakan kondisi lingkungan yang baik bagi individu.
Nah, bagaimana? Ternyata menyenangkan ya mengenali gangguan psikologis melalui sebuah drama/film. Masih banyak tokoh dalam drama “It’s Okay to Not Be Okay” yang dapat kita eksplorasi, jadi tunggu tulisan selanjutnya ya!
Reference:
American Psychiatric Association, Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders, Fifth Edition
National Institutes of Health, National Library of Medicine, MedlinePlus. (2006). Antisocial Personality Disorder.www.nlm.nih.gov/medlineplus/ency/article/000921.htm
Pfohl B, Blum N, Zimmerman M. Structured interview for DSM-IV personality (SIDP-IV). (1997). American Psychiatric Association; Washington (DC).